Roro mendut adalah produk kecantikan dari Indonesia yang mengklaim bahwa produk ini menggunakan bahan-bahan alami dan tradisional sehingga tidak perlu takut akan kandungan bahan kimia yang berbahaya bagi kulit. Namun, pada kemasannya saya tetap bisa mendapatkan beberapa bahan kimia yang digunakan. Kini Roro mendut mengeluarkan masker dengan berberapa varian, salah satunya adalah varian kulit manggis yang akan saya review.
Digunakan untuk:
Wajah dan tubuh
Bahan (Ingredients) pada Roro Mendut Masker Kulit Manggis:
Manfaat yang diklaim dari Roro Mendut Masker Kulit Manggis:
Mengatasi kerutan
Memperbaiki sel kulit yang rusak
Menutrisi kulit
Mencerahkan kulit
Menipiskan flek dan noda hitam
Mengencangkan kulit
Harga (Price):
Rp 20.000
Cara pemakain:
Lakukan luluran terlebih dahulu
Bersihkan kulit setelah luluran
Campurkan bubuk masker dengan air (lebih baik air mawar) hingga mengental
Usapkan merata keseluruh wajah dan tubuh
Diamkan selama 15-20 menit
Bilas dengan air bersih
Gunakan 2 kali seminggu untuk hasil yang optimal
Kesan aku:
-Packagingnya:
Masker ini terdiri dari kotak dan sachetnya. Cukup menarik design dan semua data yang diperlukan untuk customer tau tertera pada kemasan. Yang paling amat aku suka, masker sachet ini kemasannya zip lock. Jadi kalo maskernya mau disimpan tinggal dizip aja, pokoknya anti tumpah dan rempong. Ini masker kemasan yang aku amat suka packagingnya.
-Rasa Maskernya & Efeknya:
+Masker Roro mendut kulit manggis ini berupa bubuk halus yang mempermudah kita untuk membalurkan ke kulit.
+Untuk efek sendiri setelah pemakaian 8 kali dan telah mmenghabiskan satu sache mini ini. Aku merasa 97% sesuai dengan manfaat yang mereka tuliskan di kemasan. Kulit ini benar-benar terasa lebih kencang dan lebih lembab. Aku bisa bilang bahwa ini pertama kali aku nyobain masker yang bukan untuk memutihkan kulit tapi aku justru merasa kulit aku jadi lebih cerah dan tidak membuat kulit kering seperti kebanyakan masker brightening yang pernah aku cobain.
-Hal yang aku gak suka dari masker ini adalah aromanya yang jauh banget dari aroma buah manggis tapi malah lebih mirip seperti aroma permen karet anak-anak dan jujur aja aku paling gak suka aroma permen karet.
-Karena ini masker kulit dan wajah jadi aku juga membalurkan ke tangan dan kaki aku. Namun tidak sememuaskan seperti di kulit wajah, there is nothing happen on my hand and my foot.
Repurchase?:
Yes!
Nonton cara penggunan masker Roro Mendut kulit manggis berikut!
Tunggu review varian lainnya dari Masker Roro Mendut 😎
Hi, perkenalkan namaku Maizura atau bisa dipanggil zura. Di blog ini aku akan berbagi berbagai hal informatif yang aku dapatkan dalam hidupku yang mungkin bermanfaat untuk kalian. Selamat membaca e noverybody~
1 Comments
sangat bermamfaat 👍
ReplyDelete